Inilah Cara jitu untuk membahagiakan pacar yang kamu cintai

Sebuah hubungan yang terjalin tidak selalu dihiasi oleh perasaan bahagia. Terkadang  muncul pula yang namanya masalah sebagai pemicu rasa kesedihan.


Pada intinya:

Kesedihan memang tidak bisa kita hindari, akan tetapi bisa kita minimalkan agar tidak menimbulkan pertikaian.


Sebagai pasangan kita memang selayaknya dituntut bisa berupaya mencari cara membahagiakan pacar yang kita sayang. Karena hanya dengan perasaann bahagia yang dirasakan pasangan, maka kelanggengan sebuah hubungan terjamin.

Percaya atau tidak bahwa dengan adanya perasaan bahagia maka menjalani semua hal akan lebih mudah.

Kita hidup pada kodratnya telah dibekali akal untuk berusaha mencapai segala hal, termasuk UNTUK mencapai rasa bahagia dengan pasangan. Tentu saja, maka sudah selayaknya kita mesti berusaha untuk mencapainya.

Siapa sich yang tidak ingin merasa bahagia dengan pacar?

Kamu tentu paham bahwa Kebahagian adalah salah satu pondasi yang menguatkan sebuah hubungan. Ketika hubungan kuat maka akan lebih mudah untuk kamu melangkahkan kaki kemana tujuan cinta yang kamu inginkan bersama pasangan.

Dan perlu dipahami bahwasanya tujuan adalah hal dasar paling penting yang harus ada didalam sebuah hubungan.

Tanpa tujuan yang pasti, jelas apa yang sedang kamu jalani bersama dia hanyalah sia-sia.

Percuma kamu memperjuangkan cintanya dulu, menjalani waktu bersama dia dalam masa yang lama, tapi tak tahu kemana arah yang pasti kisah yang kalian bina.

Itu sama saja dengan kalian berjalan membawa kendaraan tanpa punya arah. Muter-muter tanpa kejelasan dan buang-buang waktu.

Apa tidak kasihan membiarkan dia kekasih kamu dalam ketidak pastian?

Ketika kamu membiarkannya, maka secara perlahan kamu telah membentuk sebuah jalan menuju kehancuran. Dapat dipastikan tanpa tujuan yang jelas, maka secara tidak langsung hubungan kamu hanya tinggal menunggu waktu. 

Itulah kenapa tujuan sangatlah penting.

Untuk mencapai tujuan ini, maka hal yang pertama harus dilakukan adalah membuatnya bahagia terlebih dahulu.

Sebuah tujuan itu hanya bisa ditetapkan atau dicapai manakala kedua belah pihak telah merasa bahagia dan cocok satu sama lain. Tanpa bahagia dulu, mustahil bisa dilakukan.

Akan tetapi memang harus kita akui untuk membahagiakan pacar tidaklah semudah membalik tangan karena untuk mencapai kenyataan ini dibutuhkan niat dan usaha yang serius. Niat dan usaha saja belumlah cukup, karena harus pula dibarengi dengan doa.

Kita harus ingat kita memiliki tuhan, maka jangan pernah lupa padanya. Ingat segala hal adalah karena kehendaknya, maka sewajarnya kita harus pula meminta pada-Nya hal yang terbaik untuk hubungan kita.

Selain hal tersebut sebelum kamu berharap bisa membahagiakan pacarmu kamu juga mesti paham betul tentang poin-poin penting apa sih bahagia. Lalu pemicu bahagia dari apa aja. Lalu Hal-hal apa yang bisa menghilangkan kebahagian.

Dengan dasar-dasar yang sederhana itulah kamu menjadi tahu bagaimana cara untuk membahagiakan pacar. Membahagiakan dia sebetulnya sederhana, dan ada ilmunya.

Hakikat kebahagian dan kaitannya dengan hubungan


Kebahagiaan adalah segala hal yang terletak pada perbuatan baik kita. Ketika kita melakukan banyak hal baik, maka dengan sendirinya kebahagian akan hadir menuju pintu hati kamu. Tatkala satu pintu tertutup, maka pintu lainnya akan terbuka. 

Kebahagian bukanlah materi, kebahagian adalah terletak dihati, dan itu dimulai dari diri sendiri.

lalu apa kaitan hal ini terhadap sebuah hubungan?

Tentu saja ini sangat terkait dan untuk itulah sangat penting untuk kamu pahami.

sebelum memahami konsep ini ada salah satu hal yang harus kamu tahu.

Hidup ini adalah ibarat magnet yang memiliki hukum daya tari menarik.

Jadi apa yang kita lakukan, kita ucapkan, dan apa yang kita pikirkan akan selalu menghasilkan respon sesuai dengan kondisi kita.

Contohnya sederhana adalah orang yang pesimis ketika mengalami kesulitan, maka dipastikan akan sulit untuk melewati rintangan. Karena dalam pikirannya telah terdoktrin bahwa rintangan tersebut tidak mudah dilewati.

Tetapi akan berbeda jika dalam pikiran tertanam sikap optimis, Orang yang memiliki sikap optimis seperti ini tentu lebih mudah dalam menjalani hidupnya. Ini karena dalam otaknya telah tercipta pemikiran bahwa rintangan itu adalah hal yang biasa, dan itu juga diangggap sebagai suatu tantangan untuk dipecahkan.

Jadi dari dua hal itu dapat kita tangkap bahwa apa yang kita pikirkan akan membentuk hasil sesuai dengan pemikiran kita.

Untuk itulah pentingnya menyeting pemikiran untuk selalu optimis, berpikir positif, dll.

Hal ini juga berlaku dari tindakan yang kita lakukan. Jika kita melakukan hal baik, kemungkinan besar juga akan menghasilkan respon baik.

Hukum tarik menarik ini sangat terkait dalam sebuah hubungan.

Untuk membahagiakan kekasih kamu, maka yang harus diterapkan adalah hal ini. Dimulai dari diri sendiri yaitu dengan memiliki pemikiran yang positif tentang hubungan kalian.

selain hal itu, jika kamu ingin membahagiakan pasangan kamu. Hal lain yang harus kamu lakukan adalah dengan melakukan hal-hal yang baik untuk pasangan kamu.

Kebaikan-kebaikan yang kamu lakukan tentu akan membuatnya senang, dan karenanya ia pun akan merespon dengan membalas sikap baik kamu.  Berjalannya waktu akan tumbuh kepercayaan dalam hatinya, karena ia bahagia memiliki kamu.

Ketika prinsip ini dipegang teguh, maka harapan atau keinginan agar dia pasangan kamu bisa bahagia denganmu adalah sesuatu yang bisa dwujudkan. 

Jadi sekarang tinggal bagaimana kamu menetapkan apa saja hal-hal baik yang ingin kamu lakukan untuk pasangan kamu. Jika itu kamu lakukan niscaya pintu kebahagian akan menyirami hubungan kalian berdua. Dan tentu berbahagialah dia pasangan kamu karena menemukan seseorang yang tepat.

Apa yang harus dilakukan untuk mencapai kebahagiaan

Untuk mencapai wujud bahagia dalam sebuah hubungan, maka selayaknya kita harus paham betul apa pemicu bahagia. 

Pada intinya hal yang bisa membawa bahagia hanyalah satu yaitu berasal dari kenyamanan.

Jika sudah nyaman maka bahagia akan datang dengan sendirinya tanpa kita minta.

Karena saat seseorang merasa nyaman, berarti hatinya merasa tentram, dan dengan begitu maka rasa nyaman itu akan membawa kehagiaan turut serta menghampiri kita.

Untuk mencapai kenyamanan, tidaklah mudah. Karena rasa nyaman terletak dihati. Mencapai ini maka kamu harus bisa menyentuh hati dia. 


Memasuki hati pasangan tidak serta merta tercapai dalam waktu singkat. Perlu upaya yang lama untuk membuatnya yakin ke kamu. Kamu tentu terlebih dahulu harus mampu menunjukkan komitmen kamu. Sebuah pertanggung jawaban yang nyata untuk meyakinkan dia, bahwa cinta dan sayang kamu ke dia tidaklah sekadar main-main. Kamu memiliki arah yang jelas kemana membawa cinta kalian.

Ucapan sayang dan cinta tidaklah cukup, harus pula dengan tindakan yang nyata.

Sikap kamu yang setia, sabar, perhatian, bertanggung jawab dan memiliki komitmen, dll, itulah hal yang harus kamu tunjukkan ke dia. 

Tapi disini ada kesalahan yang sering dilakukan oleh kebanyakan umum, yaitu terkait dengan perhatian karena alasan atau dasar cinta.

Karena cinta dan sayang, kita seringkali telpon dia 10 kali sehari, kirim sms tak terhitung, selalu tanya dia sedang apa, dimana, sama siapa, ada cewek/cowok nggak, dll.

Jika kayak itu, namanya bukan lagi perhatian. Tetapi Penyiksaan!

Perhatian itu secukupnya, yang terpenting adalah berkualitas. Kualitas itu tidak perlu banyak, cukup satu atau dua kali saja.

Caranya adalah dengan membangun komunikasi yang positif dengan pasangan.

Untuk membangun komunikasi yang positif ini, maka baik kamu atau dia haruslah merancang, memenej, mengatur secara bijak waktu yang tepat untuk berkomunikasi.

Ini harus kamu bicarakan, karena  sangat penting agar hubungan kamu dan dia tetap awet,

Tidak hanya sebatas berkomunikasi, tetapi juga dalam mengatur jadwal ketemuan.

Namanya hubungan juga perlu bertemu melepas rindu, kangen-kangenan.

Tetapi dalam penerapannya harus juga menyesuaikan keadaan. Jangan karena jadwal ketemuan telah ditetapkan, lalu suatu saat ada salah satu pihak yang berhalanngan, kemudian salah satu ngambek.

Hal seperti inilah yang sering terjadi.

Jika seperti itu maka sama saja percuma.

Perencanaan yang disusun dimaksudkan agar hubungan lebih berkualitas, tetapi jika akhirnya menimbulkan pertengkaran juga sama saja tidak menghasilkan hal yang positif.

Agar ini efeketif maka harus ada yang namanya saling pengertian.

Karena kunci kebahagian tidak hanya sebatas komunikasi positif melainkan juga terletak pada pengertian.

Untuk itulah selalu usahakan untuk bisa membentuk rasa saling mengerti satu sama lain.

Hal ini akan tercapai jika disertai dengan kepercayaan. ketika rasa percaya tumbuh, akan lebih mudah untuk mencapai semua ini.

Jika dia memang perduli kamu dan serius, maka dia akan sangat bahagia memiliki kamu yang telah berupaya keras untuk membuatnya nyaman dan bahagia. 

Ini sebetulnya adalah hal yang sederhana, karena hanya sebatas usaha kita melakukan yang terbaik untuk pasangan dengan berusaha melakukan tindakan baik untuknya. Saya yakin kamu bisa!.

Pahami tentang hal-hal yang bisa memperburuk hubungan


Cara membahagiakan pacar bisa terwujud manakala kamu mau berusaha untuk menjauh dari hal-hal yang bisa memperkeruh hubungan. 

Terkait apa saja yang bisa memperburuk sebuah hubungan saya kira sudah sangat bisa dipahami.

1. Melakukan hal-hal yang tidak dia sukai

2. Mengucapkan kata-kata tertentu yang bisa menyakiti hati dia

3. Menghianati kepercayaan yang telah diberikannya untukmu, dll.

Inti dari ini sebetulnya adalah untuk meminimalkan terjadinya perselisihan. Jika sebuah hubungan minim terjadi pertikaian tentu saja didalamnya lebih banyak dihiasi oleh kebahagiaan. 

Jadi sekarang tinggal bagaimana kamu berusaha. 


Akhir kata, jika masih ada yang mengganjal terkait dengan apa yang dikemukakan di artikel ini, atau ada hal-hal lain yang masih membuat kamu galau, silahkan tulis dikomentar. kita diskusikan secara bersama.